by Ririn Datoek on Monday, November 21, 2011 at 10:13pm
wooyooo...
ini adalah reruntungan 'wiken ga ke pantai' nya bekpeker magang. angin barat lagi kenceng, sooo..kita cari air yang rada aman. kita merapat ke ciliwung. hehehe...menurut ulil, di ciliwung lagi ada keramaian yang pantes untuk ditengok. ini cerita singkatnyah!
hmmm, sabtu kemaren, pagi2 jem 9 teng kita udah blusukan di daerah condet. mencari titik tempat acara NIMBRUNG di CILIWUNG berlangsung. saya bercerita, beberapa tahun lalu saya pernah bikin FGD di sebuah tempat di condet. banyak puun, adem gitu...ada balai tempat warga berkumpul. tapi, tentu saja saya lupa dimana persisnya. ;p
setelah telpon kanan kiri, nemu juga akhirnya. dan benar dugaan saya. NIMBRUNG di CILIWUNG berlangsung persis di tempat saya FGD beberapa tahun lalu. tempat ini makin rapi. senang melihatnya.
lalu, apakah Nimbrung di Ciliwung? saya diajak ulil..hmm..tentu saja, saya tak bertanya lebih dalam..karena saya tahu jawabannya..'au deh' ;p..jadi, lebih baik kita lihat saja di lapangan. tapiiii..windy, sudah membawa masker andalannya. dia berpikir jauh, siapa tahu Nimbrung di Ciliwung adalah acara bersih2 kali Ciliwung. so, masker is a must item.
ternyata, Nimbrung di Ciliwung adalah acara yang digagas oleh Jejaring Komunitas Peduli Ciliwung Jakarta yang melakukan kegiatan bersama dalam memeringati hari Pohon Sedunia. Beberapa komunitas tersebut adl: Komunitas Ciliwung Condet, Transformasi Hijau (TRASHI), Green Camp Halimun, Teens Go Green, Koalisi Pemuda Hijau Indonesia, Sampoerna School of Education, Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia, Line Magic Community. Banyak yaaaa....
pendeknya Nimbrung di Ciliwung adalah acara yang dibuat biar masyarakat tambah sadar akan pentingnya sungai untuk kehidupan kita. Jadi di acara ini ada kegiatan 'mulung sampah ciliwung', penanaman pohon, edukasi pemilahan sampah, trus ada juga pengamatan burung, de el el...de el el. pendeknya, apapun dilakukan untuk menyelamatkan ciliwung, biar jadi sungai yang lebih jernih, sehat..tempat hidup untuk banyak mahluk hidup dan memberi manfaat sebesar2nya untuk manusia. tentu saja, dengan dukungan kita semua ini bukan cita-cita yang mustahil
saya mencatat keasikan tersendiri dari Nimbrung di Ciliwung, kemarin...
- ketemu teman-teman baru yang asik. mereka yang punya semangat untuk berbuat untuk orang banyak. mau tahu siapa mereka? saya kenalan sama teman2 di Green Map Indonesia. mereka ini berjuang untuk dapat memetakan jakarta. memetakan jalur transport hijau, area pedestrian yang asik di jakarta, memetakan jalur wisata, dimana ada museum..hmmm...mereka juga memetakan wilayah kota tua dan (insya Alloh) memetakan kuliner jakarta yaaa...Aamiinnn
- kami berkesempatan naik perahu menyusuri sungai ciliwung..uhuuyyyy....terima kasih ya kak ady!
- bermain ke condet melempar ingatan saya ke 20an tahun lalu saat saya jadi penghuni tetap kebun apotek hidup mbah mangun. nyaris tiap hari saya aktif jadi pemungut biji sawo kecil dan asem jawa. di apotek hidup mbah mangun tanpa sengaja saya belajar berbagai jenis tanaman obat. hmmm...di condet, saya kembali mengingat seperti apa rupa pohon sawo kecik...lalu saya juga melihat pohon salak condet, lobi-lobi dan pohon langka lainnya...
- akhirnya main lumpur lagi!...whoaaaaa...terakhir main lumpur tuh di P. Sempu beberapa tahun lalu. jadi pas kemaren ketemu lumpur, rasanya gimana gituuu...tentu saja saya hilang keseimbangan dan bruk..jatoh! tapi di sinilah asiknya...
- after all...dateng ke acara2 seperti ini bawaannya selalu happy :) ..senang karena banyak teman baru, senang karena semangat positif, aura positif yang ada selalu sakses merembes. melihat semangat mba sinta, kak ady yang setia pada apa yang mereka perjuangkan...rasanya jadi malu ati...sudah berbuat apa saya buat negeri ini?
lalu kalimat sakti itu terngiang-ngiang lagi dan lagi...'sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi sesama dan lingkungannya....
thanks teman-teman..untuk minggu asik kemarin ini. :)